Silaturahim PWA Kalteng dengan Istri Bupati Seruyan Merajut Sinergi untuk Kemajuan Perempuan Seruyan

Seruyan, 26 April 2025 – Suasana hangat penuh kekeluargaan mewarnai agenda silaturahim Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah (PWA) Kalimantan Tengah dengan Ibu Ketua TP PKK Kabupaten Seruyan, Ny. Ahmad Welduline Selanorwanda istri Bupati Seruyan, di Rumah Jabatan Bupati Seruyan. Pertemuan sebagai jamuan jamuan makan siang bersama Bupati dengan PWM dan utusan perwakilan organisasi otonom (Ortom) tingkat wilayah lainnya, yang penuh keakraban setelah acara pembukaan Musypimwil Muhammadiyah Seruyan.
Dalam kesempatan tersebut, Ny. Ahmad Welduline Selanorwanda
Menunjukkan keterbukaan dan keseriusannya dalam mendengarkan berbagai aspirasi serta saran yang disampaikan oleh ibu Dr. Hj. Sanawiah, MH, Prof. Dr. Hj. Hamdanah, M.Ag, Kaminem, S.Pd. dan Dr. Hj. Muslimah, M.Pd.I yang menjadi utusan PWA Kalimantan Tengah dalam Musypimwil. Fokus diskusi antara lain terkait gerakan perempuan berkemajuan di bidang pendidikan, sosial, politik, dan ekonomi, sejalan dengan komitmen bersama untuk meningkatkan kualitas kehidupan perempuan di Kabupaten Seruyan.
Keakraban semakin terasa saat Ny. Ahmad Welduline Selanorwanda. Duduk bersama di satu meja dengan ibu-ibu PWA Kalteng. Dengan sikap yang ramah, komunikatif, serta penuh nuansa kekeluargaan, beliau mengajak berdialog santai sambil bertukar pikiran tentang berbagai isu strategis perempuan dan masyarakat.
Selesai makan siang dan dialog santai, ibu-ibu PWA Kalteng berpamitan untuk melanjutkan kegiatan Musyawarah Wilayah Pimpinan (Musywilpim) yang sedang berlangsung. Menambah kesan mendalam, Ibu Ketua TP PKK Seruyan turut menghantarkan rombongan hingga ke teras untuk masuk kendaraan dan mengabadikan momen kebersamaan dalam sesi foto bersama.
Dalam pertemuan tersebut, Ny. Ahmad Welduline Selanorwanda juga menyampaikan harapannya agar PWA Kalimantan Tengah, bersama dengan organisasi otonom ‘Aisyiyah di daerahnya, dapat terus memberikan dukungan dan sinergi dalam mendukung kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Seruyan untuk mewujudkan kemajuan daerah.
Sebagai bentuk komitmen berkelanjutan, PWA Kalteng juga menitipkan amanah kepada Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Seruyan dan calon Pimpinan Daerah Nasyiatul ‘Aisyiyah (PDNA) Seruyan agar aktif bersinergi dengan berbagai organisasi, lembaga, dan komunitas dalam penguatan gerakan perempuan di Kabupaten Seruyan.
Pertemuan bersejarah ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara organisasi perempuan dan pemerintah daerah, demi terciptanya sinergi yang kuat untuk mewujudkan perempuan Seruyan yang berkemajuan, berdaya, dan berperan aktif dalam pembangunan.(Ms)