Pimpinan Daerah Aisyiyah Sukamara Berbagi Santunan untuk Kaum Dhuafa di Sungai Raja

SHARE

Sukamara, 15 Maret 2025 – Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Sukamara menggelar kegiatan pemberian santunan bagi kaum dhuafa di Desa Sungai Raja, Kecamatan Jelai, Kabupaten Sukamara. Acara ini berlangsung pada hari Sabtu, 15 Ramadhan 1446 H atau bertepatan dengan 15 Maret 2025. Kegiatan ini bertempat di Sekretariat Pimpinan Ranting Aisyiyah (PRA) Sungai Raja, setelah shalat Zhuhur.  

Kegiatan sosial ini dilaksanakan oleh Majelis Sosial PDA Sukamara dengan melibatkan majelis lainnya, seperti Majelis Ekonomi, Majelis Tabligh, dan lain-lain. Dalam kegiatan ini, sebanyak 17 penerima manfaat, yang terdiri dari kaum dhuafa, janda, dan duda tua di Desa Sungai Raja, menerima bantuan berupa paket sembako.  

Ketua PDA Sukamara, Ibu Hj. Wahidah, M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Aisyiyah terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya dalam menyambut keberkahan bulan Ramadhan.  

"Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita dan memberikan kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini. Aisyiyah akan terus berupaya hadir di tengah masyarakat dengan program-program sosial yang bermanfaat," ujarnya.  

Ketua PRA Sungai Raja, Ibu Etih, juga mengapresiasi kegiatan ini dan berharap program serupa dapat terus berlanjut untuk membantu masyarakat sekitar.  

Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan penuh kehangatan. Para penerima santunan menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh PDA Sukamara. Acara ditutup dengan foto bersama, dengan harapan semoga bantuan yang diberikan membawa berkah bagi semua pihak yang terlibat.  

Sekretaris PDA Sukamara ibu Khoyumatul Kiptiah, M.Pd menyampaikan "PDA Sukamara berkomitmen untuk terus menjalankan program sosial demi mempererat ukhuwah Islamiyah dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan". 

Pemberian santunan ini akan dilakukan kembali selama Ramadhan ini kepada PCA atau PRA yang lain.(Kk)